Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
gambar banner

Depo Kontainer dan Beragam Fungsinya untuk Aktivitas Ekspor dan Impor

Depo Kontainer dan Beragam Fungsinya untuk Mempermudah Aktivitas Ekspor dan Impor
Depo Kontainer dan Beragam Fungsinya untuk Aktivitas Ekspor dan Impor

Depo Kointainer

Kegiatan pengiriman barang menuju konsumen lintas negara dapat dilakukan melalui pelabuhan. Dengan menempuh jalur laut, semua produk yang akan dikirim atau diterima bisa tersalurkan. Dalam menggunakan metode ini dibutuhkan depo kontainer. Ini merupakan sebuah area khusus untuk menyimpan peti kemas untuk diisi berbagai keperluan ekspor dan impor.

Fungsi Depo Kontainer dalam Kegiatan Ekspor & Impor

Jika Anda pernah melihat ke pelabuhan tempat bongkar muat peti kemas, pasti bisa menemukan area khusus bernama depo kontainer ini. Untuk melakukan berbagai kegiatan pengoperasian peti kemas itu sendiri, membutuhkan ruangan khusus dimana fungsinya sangat beragam lebih dari tempat membongkar serta mengisi barang-barang saja. Berikut fungsi dari depo container.

1. Menyiapkan Kontainer

Fungsi yang pertama dari area khusus ini adalah sebagai tempat menyiapkan kontainer. Peti kemas dengan ukuran besar-besar itu harus dipersiapkan sebelum diisi barang-barang oleh para eksportir. Dengan demikian, isinya tergantung dari kebutuhan ekspor. Pada pelaksanaannya, kegiatan tersebut harus sesuai standar dari Institute of International Container Lessors (IICL).

2. Melancarkan Kegiatan Ekspor dan Impor

Fungsi penting dari depo kontainer ini salah satunya adalah memperlancar kegiatan ekspor dan impor. Dalam lalu lintas perdagangan dunia, angkutan barang-barang akan menjadi lebih efisien serta cepat karena sudah tertata atau terorganisir. Pada perdagangan skala internasional, depo mempunyai peran mengelola sekaligus tata niaga secara efisien. 

3. Tempat Memperbaiki Kontainer Kosong

Dengan membuat area khusus penyimpanan kontainer ini, maka apabila terdapat kerusakan bisa segera dilakukan perbaikan di tempat tersebut. Hal itu tidak akan memakan tempat lainnya dimana di dalam pelabuhan yang tampak sibuk tidak banyak ruang pergerakan. Keberadaan depo peti kemas bisa mempermudah memperbaiki komponen-komponen rusak.

4. Mempersingkat Waktu Tunggu

Pada proses bongkar muat barang di pelabuhan terdapat dwelling time. Dwelling time adalah waktu tunggu perpindahan kontainer dimana membutuhkan waktu tertentu. Dengan adanya depo, maka proses tersebut dapat berjalan lebih singkat dan efisien. Hal tersebut membuat pengiriman menuju pelanggan semakin cepat sehingga tidak ada penumpukan peti kemas terlalu banyak.

5. Tempat Melakukan Survei Peti Kemas

Fungsi lain dari adanya ruangan khusus peti kemas adalah untuk melakukan survei. Setiap peti kemas yang masuk atau akan keluar harus diperiksa secara seksama. Dengan adanya lokasi tersebut, maka membuat pekerjaan survei lebih mudah karena fokus pada suatu kegiatan pemeriksaan tanpa adanya campuran dari kontainer lainnya.

6. Penanganan Alat-Alat Berat

Di dalam depo bisa dilakukan penanganan penggunaan heavy equipment. Pada kegiatan ini, tergantung dari sistem yang dipakai masing-masing pengguna. Sistem tersebut bertujuan untuk melakukan penyusunan container sehingga tersusun secara rapi serta tumpukan besar tetap sesuai standar keamanan baik untuk barang serta keselamatan manusia. 

7. Melakukan Proses Stuffing serta Stripping

Terdapat aktivitas stuffing di dalam depo dimana merupakan sebuah kegiatan berkaitan dengan dokumen kelengkapan sebagai syarat perjalanan kontainer. Ini terdiri dari dokumen penyerahan dan surat jalan. Stripping juga terbagi menjadi dua jenis, yaitu dokumen saat menyerahkan orderan serta dokumen ketika melakukan perjalanan pengiriman barang nantinya. 

Sewa Reefer Kontainer Melalui Haga Jaya

Sebagai eksportir atau importir, penting untuk mempunyai kontainer sendiri. Ini akan memudahkan proses pengiriman dan penerimaan barang. Haga Jaya menyediakan berbagai keperluan tersebut dengan jaminan keamanan sampai ke tangan konsumen. Kunjungi hagajaya.com untuk temukan produk sesuai kebutuhan Anda.

Itulah ulasan tentang fungsi dari depo kontainer. Ruangan khusus untuk peti kemas ini mempunyai peran beragam dalam melancarkan kegiatan perdagangan. Gunakan Hagajaya untuk pengiriman dengan pelayanan terbaik.

Karimah Iffia Rahman
Karimah Iffia Rahman Seorang ibu yang kini melanjutkan studi S2 jurusan Kebijakan Publik. Karya pertamanya yang berhasil diterbitkan berada dalam Buku Antologi Menyongsong Society 5.0. Sebagian pemasukan dari artikel berbayar pada blog ini disalurkan untuk pendidikan anak-anak yatim dan duafa. Untuk bekerjasama ataupun menjadi donatur pendidikan S2 yang sedang ditempuh, dipersilahkan menghubungi via iffiarahman@gmail.com

Posting Komentar untuk "Depo Kontainer dan Beragam Fungsinya untuk Aktivitas Ekspor dan Impor"